Mandalika Grand Prix Association (MGPA) memastikan ajang balapan MotoGP siap digelar mulai besok.

LOMBOK, iNews.id - Jadwal perhelatan MotoGP di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit semakin dekat. Mandalika Grand Prix Association (MGPA) memastikan ajang balapan ini siap digelar mulai besok.

Penyelenggara berupaya melakukan perbaikan lintasan secara maksimal. Hal ini sesuai dengan saran dan permintaan dari Dorna Sport S.L. Seperti pengaspalan ulang dengan panjang 1,6 kilometer, termasuk pengecetan dan lapisan track yang tuntas dikerjakan.

Saat ini MGPA menunggu prosedur penilaian dari Dorna terkait layak tidaknya sebuah sirkuit menyelenggarakan event balapan. Balapan MotoGP dijadwalkan berlangsung 27 lap dan dimulai pada, Minggu (20/3/2022) pukul 16.00 WITA.


Editor : Dani M Dahwilani

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network