JAKARTA, iNews.id - Aurel Hermansyah kenakan hijab usai menikah dengan Atta Halilintar. Foto itu diunggah Atta di akun instagramnya dan banjir pujian dari netizen.
Dalam keterangannya, foto Aurel yang bersanding dengan Atta itu mengucapkan selamat berpuasa kepada para pengikutnya sekaligus memohon maaf.
“Mohon Maaf Lahir Batin ya dari keluarga kecil ku. Tidak ada manusia sempurna sekarang. Kalau aku sama istriku ada salah perbuatan salah bicara yang disengaja maupun tidak disengaja mohon dimaafkan. Selamat menyambut bulan suci Ramadhan,” kata Atta Halilintar seperti dikutip dari Instagramnya, Senin (12/4/2021).
Aurel yang tampak cantik mengenakan gamis serta hijab bernuansa putih dan abu-abu. Sementara itu YouTuber 26 tahun ini mengenakan gamis pria modern serta peci hitam. Foto serupa juga diunggah Aurel Hermansyah di Instagram pribadinya.
“Selamat menunaikan ibadah puasa semuanyaa,” tulis putri sulung Anang dan Krisdayanti itu di keterangan fotonya.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait