Kapal wisata terbakar di perairan Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (2/5/2024). (Foto: Ist)

MANGGARAI BARAT, iNews.id - Kapal Sea Safari 7 kebakaran di perairan Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (2/5/2024). Saat insiden tersebut kapal wisata sedang mengangkut puluhan penumpang. 

Sesuai data manifes, total ada 33 penumpang di kapal tersebut. Tercatat ada 16 turis asing dan 10 wisatawan domestik lalu lainnya pemandu wisata serta anak buah kapal (ABK) berjumlah 7 orang. 

Rinciannya,  turis asal Jepang, 4 dari Cina dan masing-m bersing 2 turis asal Inggris, Vietnam dan Amerika. Kemudian tiga turis lainnya masing-masing berasal dari Malaysia, Prancis dan Peru. 

Kasat Polairud Polres Manggarai Barat AKP I Wayan Merta mengatakan, semua turis tersebut selamat. Namun ada satu ABK mengalami luka bakar dan sedang dalam penanganan medis. 

"Korban luka bakar sudah dievakuasi ke rumah sakit," ujar AKP Merta, Kamis (2/5/2024). 

Dia menuturkan, kapal terbakar ini saat trip atau perjalanan wisata hari ke-2 di kawasan Taman Nasional Komodo.

"Baru kemarin berangkat (trip), ini hari kedua," katanya. 


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network