Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Mataram (Unram) dr Rika Hastuti Setyorini yang ditemukan meninggal di Pantai Setangi, Lombok Utara. (Foto: Unram)

Kasus penemuan mayat ini sudah dalam penyelidikan Polsek Pemenang. Saat ini jenazah telah diserahkan kepada keluarga usai visum di RS Bhayangkara. Selanjutnya jenazah akan dimakamkan di kampung halamannya, Desa Telagawar, Lombok Barat.

"Sementara dugaan kami penyebab kematian masih dalam penyelidikan. Laporan keluarga, korban sempat hilang Kamis sore dan kisaran waktu kematian diduga pada malam hari," ujar Kanit Reskrim Polsek Pemenang Bripka Multazam.

Ada dugaan korban meninggal tak wajar bahkan mengarah ke pembunuhan. Pelaku diduga membuang mayat untuk menghilangkan jejak sebab motor yang digunakan korban tak ditemukan di sekitar TKP.


Editor : Donald Karouw

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network