LOMBOK UTARA, iNews.id - Motor milik dosen Fakultas Kedokteran Universitas Mataram (Unram) dr Rika Hastuti Setyorini ditemukan. Sebelumnya, jenazah dr Rika ditemukan di Pantai Setangi, Desa Malaka, Kecamatan Pemenang.
Kasat Reskrim Polres Lombok Utara AKP I Made Sukadana yang dihubungi MPI mengatakan hasil outopsi jenazah dokter Rika keluar dua minggu lagi. Pihaknya meminta agar hasil autopsi itu bisa dipercepat untuk mengungkap kasus penemuan jenazah tersebut.
"Kami masih menunggu hasil autopsi," ujar Sukadana Selasa (19/4).
Dikatakan, berdasarkan keterangan saksi bernama Rahman, warga Bayan, Lombok Utara yang melihat korban berdiri di atas tebing di Villa Hantu. Pantai Setangi itu terdapat bangunan yang belum rampung yang oleh masyarakat disebut sebagai Villa Hantu. Lokasi itu merupakan salah satu tempat spot foto bagi wisatawan.
Sukadana menjelaskan, hari itu warga bernama Rahman yang berada di sana bersama kawannya untuk mampir berswafoto. Sekitar pukul 16.00 wita Kamis (14/4/2022) Rahman hendak buang air kecil. Namun dia melihat ada orang di atas tebing dengan ciri-ciri sebagaimana korban. Hal itu membuatnya tidak jadi buang air kecil.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait