Ilustrasi Nenek-Nenek Terduga Teroris di Lombok Timur Dikenal Pegiat LSM tapi Jarang Bergaul(foto: ist)

SELONG, iNews.id - Nenek-nenek berinisial HN (60) di Lombok Timur ditangkap Densus Antiteror 88 atas dugaan teroris. HN rupanya dikenal seorang pegiat Lembaga Swadaya Masyakarat (LSM) tetapi jarang bergaul.

Hal ini diungkap Ketua RT 14 Lingkungan Kampung Baru, Kelurahan Majidi, Kecamatan Selong Lombok Timur, Ahmad. Dia mengatakan HN tinggal dengan suaminya berinisial RF. 

Dikenal sebagai aktivis, tapi HN rupanya kurang bergaul. Sikapnya berbeda dengan sang suami.

"Kalau suaminya biasa saja", tutur Ahmad, Sabtu (15/7/2023).

Ahmad juga menyebutkan HN berasal dari Pulau Jawa. Keduanya sudah tinggal di lingkungannya sejak tahun 2006. Sedangkan lima anaknya sudah tinggal di luar semua karena sudah menikah.

HN dibawa densus 88 Jumat malam sekitar pukul 21.45 Wita. Meski ikut masuk ke dalam rumah, Ahmad mengaku tidak tahu pasti siapa saja yang diamankan tim Densus.

"Karena setelah masuk, saya disuruh ke gudang menyiapkan barang barang yang dibawa itu kan," ujarnya.

Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang. Dari pantauan di lapangan personel Polres Lombok Timur termasuk tim Inafis ikut mengawal Tim Densus 88 saat penangkapan.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network