Ribuan warga Kota Mataram Salat Id di halaman Universitas Muhammadiyah Mataram, Sabtu (9/7/2022). (ist)

MATARAM, iNews.id – Ribuan jemaah memadati halaman kampus Universitas Muhammadiyah Mataram untuk menggelar Salat Idul Adha. Khatib menyampaikan sejumlah pesan penting kepada jemaah, di antaranya tentang jihad sosial.

Bertindak sebagai khatib sekaligus imam Salat Idul Adha M Anugrah Arifin. Kepada seluruh jemaah, Arifin mengatakan, Idul Adha bukanlah ibadah mahdah yang miskin akan nilai. Di dalamnya terdapat banyak nilai jihad sosial. 

Yang dimaksud sebagai jihad sosial adalah upaya untuk merekonstruksi sosial, yakni tidak berdiam diri manakala terjadi kekisruhan, keburukan, kerusakan, dan kehancuran. 

"Semangat dari Idul Adha adalah berbuat baik kepada sesama," katanya, Sabtu (9/7/2022).

Dijelaskan, sebelum melakukan rekonstruksi sosial, seorang muslim mesti menjadi pribadi yang syukur nikmat. Untuk berbuat kebaikan, seorang muslim tidak perlu menjadi kaya raya, cukup menjadi pribadi yang bersyukur dalam menghadapi nikmat Allah SWT. 

"Dari segala hal yang telah Allah SWT beri, hal tersebut dapat menjadi fondasi awal dalam berbuat banyak kebaikan kepada orang lain," ucapnya.

Salah satu bentuk jihad sosial adalah berbagi. Hal tersebut, sesuai dengan perintah Nabi Muhammad SAW, yakni memberi makan orang-orang miskin serta memperbanyak bersedekah. Di dalam proses berbagi tersebut, terdapat nilai-nilai yang dapat merekatkan hubungan.

Bila terdapat perbedaan dan potensi perpecahan, maka bersedekah pada perayaan Idul Adha dapat menjadi alat untuk merekatkan perpecahan.

Jihad sosial pun dapat direpresentasikan melalui sikap sabar, istikamah, dan teguh pendirian. Apabila manusia telah berbuat kebaikan, maka ia tidak perlu memikirkan persepsi orang lain. 

"Rentetan sejarah kurban, mengajarkan bagaimana ketulusan hati seorang hamba untuk beribadah kepada tuhannya. Hal itu mengajarkan kesabaran dalam menjalani kehidupan sosialnya," tutupnya.(*)


Editor : Febrian Putra

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network