Pemuda Gangguan Mental Hilang 2 Hari, Ditemukan Tewas di Pantai So Kipu Lambu
Rabu, 18 Mei 2022 - 10:16:00 WIB
BIMA, iNews.id - Pemuda dengan gangguan mental warga Desa Sumi Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, ditemukan tewas tenggelam di sekitar Pantai So Kipu Lambu. Korban Muamar (18) sebelumnya dilaporkan hilang dua hari.
Kapolsek Lambu Iptu Ruhdin mengatakan, laporan penemuan warga yang tenggelam itu langsung direspons cepat petugas. Mereka langsung berupaya mengevakuasi korban. Muamar rupanya tengah dicari pihak keluarga dan perangkat desa dua hari.
“Korban sebelumnya, sudah dua hari menghilang dan tengah dicari pihak keluarga,” kata Ruhdin, dikutip dari portal resmi Humas Polri, Rabu (18/5/2022).
Editor: Nani Suherni