get app
inews
Aa Text
Read Next : Tenggarong Seberang Disiapkan Jadi Penopang Ketahanan Pangan IKN

Terapkan Pelayanan Publik Berbasis Digital, Pemkot Bima Raih IVL 2023

Kamis, 26 Oktober 2023 - 23:35:00 WIB
Terapkan Pelayanan Publik Berbasis Digital, Pemkot Bima Raih IVL 2023
Pemkot Bima meraih penghargaan IVL 2023 dengan inovasinya dalam mewujudkan pelayanan publik berbasis digital. (Foto: iNews Media Group/Aldhi Chandra Setiawan)

Para pemenang IVL 2023 berfoto bersama usai menerima penghargaan. (Foto: iNews Media Group/Aldhi Chandra Setiawan)
Para pemenang IVL 2023 berfoto bersama usai menerima penghargaan. (Foto: iNews Media Group/Aldhi Chandra Setiawan)

Indonesia Visionary Leader merupakan program rutin yang diselenggarakan oleh MNC Portal sejak 2017. Program ini dilaksanakan sebagai upaya daerah dalam merumuskan, mengkomunikasikan, mengimplementasikan, sekaligus membudayakan visi kepala daerah di wilayah kepemimpinannya. 

Penghargaan yang diberikan merupakan hasil penilaian para dewan juri yang hadir pada sesi penilaian, yaitu Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia Budi Frensidy, Analis Perundang-Undangan Sekretariat Ditjen OTDA Kementerian Dalam Negeri Saydiman Marto, Ketua Pembina Indonesia Institute for Corporate Directorship (IICD) Andi Ilham Said, serta Pengajar Global Business Marketing, Binus Business School dan Co-Founder Astagatra Institute Wahyu T. Setyobudi.

Tahun ini, Indonesia Visionary Leader mengangkat tema "Pemimpin sebagai Penjaga Resiliensi Ekonomi". Resiliensi ekonomi merujuk pada kemampuan suatu wilayah untuk bertahan, beradaptasi, dan pulih dari tekanan ekonomi, baik dari faktor internal maupun eksternal. 

Hadir pada malam penganugerahan Indonesia Visionary Leader 2023, Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas, Managing Director iNews Media Group Rafael Utomo, Direktur News Okezone Group Yadi Hendriana, COO IDX Channel Masirom, beserta jajaran Pimpinan Redaksi iNews Media Group.

"Pada malam hari ini, IVL memberikan anugerah kepada 12 pemimpin atau leader yang mempunyai visi kepada Pembangunan di Indonesia. Kami mengucapkan selamat kepada seluruh peraih apresiasi IVL 2023 dan kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh penerima apresiasi atas kepercayaan kepada iNews Media Group. Sekali lagi selamat kepada peraih apresiasi IVL 2023,” kata Rafael.

Sementara itu, Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas menyampaikan bahwa ke depan pemerintah punya program birokrasi berdampak.  Jadi penilaian Pemerintah harus berdampak pada empat sektor, mampu menangani kemiskinan, bisa meningkatkan investasi, menangani inflasi, dan meningkatkan digitalisasi.

"Saya mengapresiasi program-program yang dikerjakan MNC Group, khususnya malam ini yang memberikan penghargaan kepada para pemimpin daerah, instansi, dan kampus swasta yang mempunyai inovasi di sektor penanganan ekonomi di tengah situasi seperti sekarang ini. Dan mudah-mudahan ke depan bisa terus ditingkatkan," ujarnya.

Pelaksanaan Indonesia Visionary Leader (IVL) 2023 Season XIII juga dimeriahkan oleh artis Ucie Sucita. Kemeriahan acara ini juga tidak lepas dari dukungan semua pihak iNews Media Group yang merupakan Cluster News di bawah naungan MNC Group. 

iNews Media Group terdiri dari iNews Group, Sindonews Group, IDX Channel Group, dan Okezone Group, yang di dalamnya terdiri dari media platform televisi, radio, dan news portal. Selamat kepada para pemenang Indonesia Visionary Leader (IVL) 2023 Season XII, sampai jumpa di IVL tahun depan! 

Editor: Anindita Trinoviana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut