Sementara itu, Korlap Harian WSBK 2022, Jamaludin Malady mengatakan, untuk menarik penonton, event sesi latihan pada Jumat (11/11/2022) pun gratis. Penonton tidak perlu membeli tiket untuk hari Sabtu dan Minggu terlebih dahulu jika ingin menikmati sesi latihan secara gratis.
"Perlu saya sampaikan bahwa Jumat itu free (sesi latihan) yang mulai dijual itu pada Sabtu dan Minggu. Harapannya kalau Jumat free Sabtu penasaran nonton lagi. Di hari Sabtu itu yang festival diskon 50 persen jadinya Rp60.000," kata Jamaludin.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait