MATARAM, iNews.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Gita Ariadi berharap agar evaluasi dan pelaporan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak se-NTB dapat dikerjakan sebaik-baiknya. Hal ini untuk tahapan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) di masa yang akan datang jadi lebih baik lagi.
"Evaluasi dan pelaporan seluruh tahapan Pilkada penting dilakukan, sebagai rujukan untuk penyelenggaran pemilihan tahun berikutnya," kata Miq Gite sapaan akrab Sekda NTB, dikutip dari website Pemprov NTB, Selasa (22/12/2020).
Miq Gite juga mengingatkan agar evaluasi dan pelaporan tersebut, disimpan dan disusun secara sistematis sebagai dokumen. Nantinya, Pemprov NTB akan diundang untuk mengikuti rakor evaluasi dan pelaporan tingkat Nasional.
Diakui Miq Gite, pelaksanaan tahapan Pilkada serentak di 7 Kabupaten/Kota se-NTB berjalan aman dan lancar. Sejak tahapan awal hingga sekarang masih relatif kondusif.
"Pada saat pencoblosan tanggal 9 Desember yang lalu, kita sempat cemas, namun ternyata Pilkada berjalan sesuai keinginan kita bersama," ucapnya.
Dia juga mengingatkan, yang lebih penting yakni tahapan pelaksanaan Pilkada ini sudah berjalan sesuai dengan aturan dan mekanisme yang ada.
"Ikuti aturan ataupun juklas dan juknisnya, UU dan PKPU, sehingga Pemilu berjalan sesuai relnya," ucapnya.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait