get app
inews
Aa Text
Read Next : Jembatan Kali Erang di Tegal Ambruk saat Dibongkar, 5 Pekerja Luka-Luka

Hati-Hati, 3 Jembatan di Sikur Lombok Timur Rawan Ambruk saat Hujan Deras

Jumat, 18 November 2022 - 09:39:00 WIB
Hati-Hati, 3 Jembatan di Sikur Lombok Timur Rawan Ambruk saat Hujan Deras
Jembatan menuju destinasi wisata Ulem-ulem di Desa Tete Batu Lotim Ambruk Diterjang Arus Sungai (Foto: Tangkapan Layar)

SELONG, iNews.id - Sebanyak tiga jembatan di wilayah Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur (Lotim) rawan ambruk. Warga diminta berhati-hati saat melintas saat curah hujan cukup tinggi.

Rinciannya yakni jembatan Kembang Sri, Penyonggok dan jembatan yang berlokasi di wilayah Desa Tete Batu Selatan yang menghubungkan wilayah  Dusun Lekong Pitukke dan Dusun Lingkung.

"Selain jembatan Ulem-ulem, ada tiga jembatan lain yang rawan ambruk," kata Camat Sikur, Lalu Putra, Kamis (17/11/2022).

Menurut dia, jembatan tersebut pembangunannya sudah lama, yang dibangun menggunakan dana swadaya secara gotong-royong. Sehingga dikhawatirkan jika arus deras jembatan bisa ambruk.

"Pembangunannya secara gotong-royong yang tentunya konstruksinya pun kurang kuat," katanya.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut