Sosok Arin, Atlet Taekwondo asal Mataram NTB Kejar Impian sejak Kecil Masuk Akpol
Selasa, 16 Juli 2024 - 08:40:00 WIB
Arin menjadi salah satu dari enam Catar yang dikirim dari Polda NTB dan satu-satunya calon taruni. Nilai tes fisiknya tentu saja tinggi. Arin mengaku lebih mempersiapkan untuk mengejar nilai Akademik.
“Dari kecil dilatih. Fisik Insyallah sudah aman. Akademik saya persiapkan dari SMA,” ucapnya.
Dia berharap impiannya menjadi polisi bisa tercapai dan bisa membanggakan kedua orang tua sekaligus mengabdi untuk negara Indonesia.
“Dari keluarga belum ada yang polisi, jadi saya juga ingin membanggakan orang tua saya,” ujarnya.
Editor: Donald Karouw