Anggota Polres Lotim 3 Tahun Hilang Misterius, Keluarga Datangi Polda NTB
MATARAM, iNews.id – Aiptu Zainuddin, anggota Polres Lombok Timur tiga tahun hilang misterius. Belum diketahui penyebab hilangnya Aiptu Zainuddin yang sudah diberhentikan dari kesatuannya lantaran dinilai melalaikan tugas.
Adik Aiptu Zainuddin, Elya Hadiana mengatakan, sebelum hilang kakaknya terakhir bertugas di Polsek Sakra Barat dan menjabat sebagai Kanit Binmas.
“Kami sendiri tidak tahu apa masalahnya. Kami ke sini untuk melaporkan hilangnya kakak saya Aiptu Zainuddin sekaligus meminta kepastian dari institusi tempatnya berdinas,” kata Elya ditemui di Mapolda NTB, Selasa (5/4/2022).
Hilangnya Aiptu Zainuddin yang sudah memasuki tahun ketiga membuat keluarganya sedih. Terlebih, Aiptu Zainuddin meninggalkan seorang istri dan satu anak. “Kami berharap dia (Aiptu Zainuddin) dapat ditemukan dalam kondisi apa pun,” ucapnya.
Aiptu Zainuddin diketahui sudah dipecat dalam sidang komisi kode etik Polri karena dinilai telah melalaikan tugas. Bidpropam Polda NTB sejauh ini belum menerima tembusan dari Polres Lombok Timur terkait kasus Aiptu Zainuddin.
Editor: Kastolani Marzuki