Demi MXGP, Kemenhub Kucurkan Puluhan Miliar untuk Bandara Sumbawa
MATARAM, iNews.id-Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan membantu pembiayaan penebalan Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa. Penebalan ini harus dilakukan karena menjadi syarat balapan motocross grandprix (MXGP) di Samota.
Komandan Lapangan MXGP Samota, Ridwan Syah mengatakan, penebalan landasan Bandara Sumbawa ini Kemenhub akan memberi dukungan Rp20 miliar.
“Sisanya Rp10 miliar dialokasikan dari APBD murni. Pengerjaan dilaksanakan awal Mei 2022,” katanya, Rabu (20/4/2022).
Permintaan panitia MXGP agar bandara setempat bisa didarati pesawat jenis Boeing 737. Terkait hal ini, secara khusus Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun telah mengecek ke lokasi.
Editor: Febrian Putra