Event MotoGP Mandalika Semakin Dekat, Kapolda NTB Cek Pelabuhan Lembar
PRAYA, iNews.id – Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto mengunjungi Pelabuhan PT ASDP Lembar dan Pelabuhan Gili Mas Pelindo III Lembar, Senin (31/1/2022). Kegiatan ini untuk meninjau kesiapan pelabuhan menyambut event MotoGP bulan Maret 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika.
“Kita melihat lokasi langsung di Lembar, tadi sudah banyak yang dibahas dengan pihak-pihak terkait di Pelabuhan Lembar, untuk melihat lokasi sebenarnya seperti apa,” kata Djoko Poerwanto, dikutip dari portal resmi Humas Polri, Selasa (1/2/2022).
Untuk mengestimasi jumlah pengunjung atau penonton yang akan menyaksikan event MotoGP ini, dia pun perlu mendiskusikan dan melihat situasi normal, padat dan sangat padat.
“Itu kita mencoba melihat masing-masing pemangku kepentingan, untuk bekerja sama mensukseskan tugas pengamanan MotoGP ini,” ucapnya.
Editor: Nani Suherni