KMP Mutiara Timur Terbakar di Selat Bali hendak Menuju Pelabuhan Gili Mas Lembar
Rabu, 16 November 2022 - 17:43:00 WIB
LEMBAR, iNews.id - Kapal Motor (KM) Mutiara Timur terbakar di perairan Amed, Karangasem, Bali ternyata bertujuan ke Lombok, Rabu (16/11/2022). Kapal tersebut rencananya akan bersandar di Pelabuhan Internasional Gili Mas Lembar.
Kepala Basarnas Bali Gede Darmada mengatakan, kini timnya telah mengirimkan bantuan untuk evakuasi penumpang.
"Benar ada kapal terbakar di Perairan Amed, Karangasem, Bali. Tim kami juga menuju ke sana kejadian sekitar 30 menit yang lalu," kata Kepala Basarnas Bali Gede Darmada, Rabu (16/11/2022).
Editor: Nani Suherni